Februari 2021, Kunjungan Wisman via Bandara Soetta Turun 95,5%

JAKARTA – Meskipun program vaksinasi sudah dilakukan di banyak negara, tidak berimbas positif terhadap kunjungan turis asing ke Indonesia. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), yang datang ke Indonesia pada Februari 2021 kemarin tercatat 117 ribu kunjungan, turun dari bulan sebelumnya serta periode yang sama tahun lalu. Penurunan kedatangan terpantau di sebagian besar utama, termasuk Internasional .

Februari 2021, Kunjungan Wisman via Bandara Soetta Turun

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Setianto – rmol.id

“Jumlah kunjungan turis asing ke Indonesia anjlok 86,59 persen dibandingkan Februari 2020 yang mencapai 872 ribu kunjungan,” papar Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Setianto. “Jumlah kunjungan wisman Februari 2021 juga turun 14,74 persen jika dibandingkan dengan posisi Januari 2021 yang kala itu tercatat sebanyak 137,2 ribu kunjungan.”

Dilihat dari pintu masuk udara, jumlah kunjungan turis mancanegara ke Indonesia pada Februari 2021 mengalami penurunan sebesar 98,74 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Hampir seluruh pintu masuk udara terjadi penurunan kunjungan wisman, kecuali di Bandara Sam Ratulangi, Sulawesi Utara, yang mengalami kenaikan sebesar 10,67 persen.

“Sebagian besar bandara mengalami penurunan 100 persen, antara lain Bandara Husein Sastranegara, Bandara Adi Sucipto, Bandara Internasional Lombok, Bandara Minangkabau, Bandara Sultan Iskandar Muda, Bandara Ahmad Yani, Bandara Supadio, Bandara Hasanuddin, dan Bandara Sultan Badaruddin II,” tambah Setianto. “Penurunan terendah tercatat di Bandara Soekarno-Hatta dengan persentase sebesar 95,50 persen.”

Penurunan kunjungan wisatawan luar negeri juga berdampak pada Tingkat Penghunian Kamar (TPK) klasifikasi bintang di Indonesia. Sepanjang Februari 2021, TPK berbintang mencapai rata-rata 32,40 persen atau turun 16,82 poin dibandingkan TPK bulan yang sama pada tahun 2020 lalu yang tercatat sebanyak 49,22 persen. Namun, jika dibandingkan Januari 2021, TPK bulan Februari 2021 mengalami kenaikan tipis sebesar 2,05 poin yang sebesar 30,35 persen.

Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel klasifikasi bintang selama Februari 2021 tercatat sebesar 1,66 hari atau terjadi penurunan sebesar 0,08 poin jika dibandingkan dengan keadaan Februari 2020. “Jumlah wisman masih turun, tetapi TPK (secara bulanan) naik, ini tentu wisatawan yang mendorong tingkat hunian kamar hotel di Indonesia,” pungkas Setianto.